Pinhome, Perusahaan Proptech yang Kian Berkembang dengan Inovasi

SEPUTAR PROPERTI/Jakarta – Pinhome, pionir e-commerce jual, beli, sewa properti, dan layanan jasa rumah tangga terus tumbuh. Perusahaan start up ini memilik misi untuk memberikan akses luas bagi masyarakat untuk memiliki misi hunian serta penghidupan yang lebih baik dengan inklusi keuangan yang baik.

Pinhome telah meluncurkan berbagai program utama yang menyasar berbagai kalangan di Indonesia untuk mempermudah akses masyarakat ke perumahan dan properti impian.

Dani Budianto, Head of Marcomm & PR, Pinhome menyatakan, menuju usia Pinhome yang ke tiga tahun, kami senantiasa berkomitmen untuk menyediakan solusi pencarian dan pembelian properti secara digital.

Tujuannya menurut Dani agar masyarakat bisa lebih dekat dengan perumahan dan properti yang mereka inginkan. Pinhome juga telah mendapatkan banyak kepercayaan dari berbagai pihak, baik itu konsumen, mitra pengembang atau developer, agen, dan berbagai instansi keuangan.

“Saat ini kami terus berusaha untuk menyempurnakan layanan dan berinovasi dalam program-program yang tentunya akan memberikan manfaat maksimal bagi pengguna Pinhome,” jelas Dani dalam acara media gathering di kantor Pinhome (1/08).

Saat ini, Pinhome memiliki 250,000 pengguna aplikasi Pinhome dan 4,8 juta pengguna di seluruh ekosistem Pinhome. Dalam menyediakan properti untuk berbagai kalangan, Pinhome bekerja sama dengan berbagai agen dan penyedia layanan terpercaya.

Dan saat ini Pinhome dalam perjalanan untuk melampaui 1 juta total listings, dengan beragam harga sesuai dengan kebutuhan pelanggan di dalam platform Pinhome pada akhir tahun 2022.

Untuk mendukung kinerjanya, saat ini Pinhome telah bekerja sama dengan lebih dari 50 bank dan platform keuangan di Indonesia, dengan didukung oleh berbagai developer dan agen properti di seluruh Indonesia.

Layanan Pinhome properti kini sudah menjangkau 80 kota yang tersebar di 18 provinsi di Indonesia, dan rencananya akan terus diperluas untuk dapat memenuhi kebutuhan pembelian properti di seluruh Indonesia, sehingga membantu memajukan industri properti.

“Tersedia dalam format website dan aplikasi, Pinhome menyediakan beragam fitur bagi konsumen untuk menemukan aset properti yang diinginkan, mengetahui harga pasar properti impian melalui Pinvalue, akses komunikasi chatting dengan konsultan dan agen properti Pinhome, serta penjadwalan survei properti bagi konsumen,” tegas Dani.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *